News

Borobudur Bakal Dibangun Kampung Seni dan Jadi Magnet Wisata Baru

12 Desember 2023 23:42:09 / / Hits : 1349 / Posted by Administrator

Semarang, Idola 92,6 FM-Kawasan Candi Borobudur bakal dilengkapi dengan Kampung Seni Kujon, yang pembangunannya direncanakan akan dilakukan pada akhir November 2023 nanti.

Rencananya di Kampung Seni Kujon akan dilengkapi sejumlah fasilitas di antaranya amphitheater, museum, pasar seni cinderamata, kuliner, parkir dan shuttle.

Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mengatakan Kampung Seni Kujon dibangun di atas lahan seluas 10,74 hektare dan berjarak 1,5 kilometer dari Candi Borobudur. Hal itu dikatakan saat ditemui di kantornya, belum lama ini.

Nana menjelaskan, Kampung Seni Kujon diyakini akan menjadi magnet wisata baru dan melengkapi keberadaan obyek wisata Kawasan Candi Borobudur.

Sebagai destinasi super prioritas, Kawasan Candi Borobudur tidak hanya mengarahkan wisatawan ke candi saja tapi bisa berkeliling di sekitar kawasan candi.

Menurut Nana, wisatawan-wisatawan lokal dan mancanegara bisa mengunjungi Kampung Seni Kujon jika sudah selesai dibangun dan berbelanja beragam kerajinan.

“Di situ ada tempat kuliner bagi pedagang makanan, dan masih ada untuk tempat-tempat lain. Jadi lahan yang disediakan untuk pasar seni Borobudur itu sekitar 10 hektare. Insya Allah akhir November 2023 rencana akan dilaksanakan ground breaking Kampung Seni Borobudur,” kata Nana.

Sementara Dirut PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Febrina Intan menambahkan, Kampung Seni Kujon bisa menampung hingga ribuan pedagang yang kini berada di zona dua Candi Borobudur. 

Setelah selesai pembangunan Kampung Seni Kujon, para pedagang akan dipindah di lokasi tersebut. 

Menurutnya, di zona dua yang sebelumnya dipakai pedagang akan dibersihkan guna membuat nyaman para pengunjung yang datang ke Candi Borobudur. 

“Pengunjung yang menuju Candi Borobudur akan menggunakan kendaraan elektrik. Dengan demikian, tidak ada lagi kendaraan di wilayah zona dua seperti sekarang. Sehingga lingkungan Candi Borobudur nantinya lebih bersih, lebih hijau dan lebih nyaman,” ucap Febrina.

 

Borobudur sunrise, Jomblang Vertical Cave, Ramayana Ballet Prambanan

Tags : borobudur sunrise, jomblang vertical cave, ramayana ballet prambanan



Berita Lainnya :


Tour Package

Contact Us

BOROBUDUR SUNRISE TOURS

PT. BOROBUDUR DESTINASI UTAMA

NIB : 0302240041553

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
0274485672

Mobile
08112640967

 Email :

borobudursunrise.net@gmail.com

ONLINE SUPPORTS :
WE ACCEPT

Exchange Rate :

Promo

Ramayana Ballet Purawisata Yogyakarta
Jadwal Sendratari Rorojonggrang Prambanan
Jadwal Ramayana Ballet Prambanan
SHINTA OBONG RAMAYANA BALLET PRAMBANAN
Jomblang Vertical Cave Yogyakarta
Paket Wisata Gua Pindul Yogyakarta Sehari
Jomblang Vertical Cave plus Timang Beach
YOGYAKARTA BIKING PACKAGE
Dieng Golden Sunrise via Sikunir Hill
Merapi Soft Trekking
Jeep Merapi Sunrise
Linktree
Ramayana Ballet Prambanan

Info Tour

Hotel

Lates News

Rent Car

Statistic

Flag Counter

Contact Us

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
0274485672

Mobile
08112640967

WhatsApp
628112640967

Telegram
+628112640967

Line
borobudursunrise

Email
borobudursunrise.net@gmail.com

Bankers

BANK CENTRAL ASIA ( BCA ) KCP MANGKUBUMI YOGYAKARTA
1260550914
EKO WAHJU WIDJOJANTO, Swift Code : CENAIDJA

BANK MANDIRI
1370014216929
PT. BOROBUDUR DESTINASI UTAMA, Swift Code : BMRIIDJA

Transfer Wise
https://wise.com/
https://wise.com/

CREDIT CARD
POWERED BY IPAY88
POWERED BY IPAY88