News

Mengenal Destinasi Klipoh, Kawasan Pengrajin Gerabah di Dekat Borobudur

14 Juni 2022 01:09:58 / / Hits : 1248 / Posted by Administrator

Booking Hotel di Yogyakarta, kunjungan kerja di Yogyakarta, Rental mobil di jogja

 

Apa sih yang menjadi top of mind Anda saat mendengar kata Borobudur? Candi Budha terbesar dunia yang sudah diakui UNESCO sebagai World Cultural Heritage? Pernah terpikir sisi lain di luar itu? Kalau belum, cobalah simak story telling yang sedang disiapkan Kementerian Pariwisata (Kemenpar) bersama Universitas Gajah Mada (UGM).

Paket wisatanya sudah disiapkan, uji produknya juga sudah dilakukan. Sejak 7 Agustus hingga 10 Agustus 2019, semua sisi-sisi menarik di sekitaran Borobudur disisir habis. Semua dipantau dan dianalisa oleh petugas Bimtek Penguatan Story Telling Pada Paket Wisata di Kawasan Candi Borobudur.

"Kusirnya mengenakan pakaian Jawa dan sepanjang jalan wisatawan bisa berinteraksi dengan kusir sambil ditemani hamparan sawah yang keren," tutur Asisten Deputi Pengembangan Wisata Budaya Kemenpar Oneng Setya Harini.

Lantas apa yang menjadikan Desa Klipoh istimewa sehingga wajib dimasukkan ke dalam daftar tempat yang harus dikunjungi saat pergi ke Borobudur? Jawabannya, Klipoh memiliki potensi khusus yang tidak dimiliki oleh daerah-daerah lain di sekitar Borobudur, yaitu menjadi pusat perkembangan kerajinan gerabah.

"Bila ingin merasakan sensasi membuat gerabah seperti aktris Demi Moore di Film "Ghost" datanglah ke Karanganyar," terang koordinator UGM M. Sidiq Wicaksono.

Karanganyar memang menjadi sentra pembuatan kerajinan gerabah. Dari mulai penggorengan, teko, mangkok, asbak, piring, semuanya ada.

Supoyo, salah seorang perajin gerabah menuturkan cerita kerajinan gerabah berkembang di daerah Karanganyar sudah sejak lama. Bahkan Karanganyar menjadi satu-satunya tempat di sekitar Borobudur yang mengedepankan kerajinan gerabah ketika daerah lain di sekitarnya cenderung meningkatkan hasil di bidang pertanian.

"Saat Juni, Juli, Agustus, yang ke Karanganyar didominasi turis asing. Sehari bisa sampai 100 turis asing. Ada turis Australia yang sampai empat kali datang ke sini karena dia tak menemukan pengalaman membuat gerabah di Australia," ujar Supoyo.

Cerita pembuatan gerabahnya juga menarik untuk disimak. Dari penuturan Supoyo, keberadaan gerabah sudah ada sejak berabad-abad silam. Asal muasalnya disebut satu periode dengan dibangunnya Candi Borobudur.

Cerita versi rakyatnya pun ada. Kisahnya tak kalah dari legenda ular putih di China. Berdasarkan penuturan Supoyo, munculnya Desa Klipoh di Karanganyar tak bisa dipisahkan dari Nyai Kalipah. Nyai Kalipah adalah orang pertama yang menempati wilayah Klipoh. Tidak ada yang tahu secara pasti dari mana ia berasal, tetapi Kalipah tinggal di barat dusun di tepi sungai. Konon katanya, Nyai Kalipah menjadi orang pertama yang mengembangkan kerajinan gerabah di sana.

Nah, cerita rakyat di atas merupakan bagian dari paket wisata ke Boroboudur. Dengan begitu diharapkapkan wisatawan akan lebih lama di sekitar destinasi ini. "Kami akan rangkai semuanya menjadi paket wisata yang menarik. Length of stay wisatawan bisa tambah panjang. Spendingnya juga makin besar. Yang lebih penting lagi, jadi selain Borobudur, kawasan penyangganya juga ikut hidup," timpal Ketua Tim Percepatan Pengembangan Wisata Sejarah, Religi, Tradisi dan Seni Budaya Kemenpar, Tendi Nuralam.

Dengan konsep people to people, wisata di sekitaran Borobudur diyakini bisa berkembang. Ada experience baru yang didapatkan wisatawan. Ada juga kenangan manis yang dibawa pulang ke negara asalnya. "Goal-nya penjualan paket baru. Arahnya ke interaksi antarmanusia. Nanti wisatawan kami ajak membuat gerabah bersama penduduk, mendengarkan cerita asal muasal grabah, dan semua bakal disajikan dengan template yang sudah dibuatkan standarnya," tambah Tendi.

Realita ini membuat Menpar Arief Yahya makin bersemangat mengembangkan wisata di sekitaran Borobudur. Dia menilai, Borobudur yang sudah masuk ke dalam destinasi super ekstra prioritas itu sudah punya modal dasar yang sangat bagus.

“Wisatawan zaman now tidak hanya sekedar berkunjung ke destinasi, tapi juga terlibat menjaga lingkungan, budaya, juga berinteraksi dengan masyarakat sekitar. Travel, enjoy, respect,” jelasnya.

 Entrance Ticket Borobudur temple click here

Booking Hotel di Yogyakarta, kunjungan kerja di Yogyakarta, Rental mobil di jogja

Tags : booking hotel di yogyakarta, kunjungan kerja di yogyakarta, rental mobil di jogja



Berita Lainnya :


Tour Package

Contact Us

BOROBUDUR SUNRISE TOURS

PT. BOROBUDUR DESTINASI UTAMA

NIB : 0302240041553

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
0274485672

Mobile
08112640967

 Email :

Klik Disini 

ONLINE SUPPORTS :
WE ACCEPT

Exchange Rate :

Promo

Ramayana Ballet Purawisata Yogyakarta
Jadwal Sendratari Rorojonggrang Prambanan
Jadwal Ramayana Ballet Prambanan
We are the official agent for ticket sales for Borobudur, Prambanan and Ratu Boko temples
SHINTA OBONG RAMAYANA BALLET PRAMBANAN
Paket Wisata Gua Pindul Yogyakarta Sehari
Jomblang Vertical Cave Yogyakarta
Jomblang Vertical Cave plus Timang Beach
YOGYAKARTA BIKING PACKAGE
Dieng Golden Sunrise via Sikunir Hill
Merapi Soft Trekking
Jeep Merapi Sunrise
Linktree
Ramayana Ballet Prambanan

Info Tour

Hotel

Lates News

Rent Car

Statistic

Flag Counter

Contact Us

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
0274485672

Mobile
08112640967

WhatsApp
628112640967

Telegram
+628112640967

Line
borobudursunrise

Email
borobudursunrise.net@gmail.com, reservation@borobudursunrise.net

Bankers

BANK CENTRAL ASIA ( BCA ) KCP MANGKUBUMI YOGYAKARTA
1260550914
EKO WAHJU WIDJOJANTO, Swift Code : CENAIDJA

BANK MANDIRI
1370014216929
PT. BOROBUDUR DESTINASI UTAMA, Swift Code : BMRIIDJA

Transfer Wise
https://wise.com/
https://wise.com/

CREDIT CARD
POWERED BY IPAY88
POWERED BY IPAY88